Pengalaman Tinggal Di Gading Nias Residence – Apartemen Paling Murah Di Kelapa Gading

Maket Gading Nias Residence


Gading Nias Residence merupakan apartemen subsidi atau bisa juga disebut rusunami yang beralamat di Jl. Pegangsaan Dua, RT.2/RW.3, Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta. Gading Nias Residence memiliki enam tower,  Alamanda (subsidi), Bougenville (subsidi), Chrysant (subsidi), Dahlia (subsidi), Emerald (non-subsidi) dan Grand Emerald (non-subsidi). Gading Nias Residence memiliki dua tipe, 2 bedroom dan studio.

Letak Gading Nias Residence sangat strategis, dekat dengan Mall Kelapa Gading, Mall Artha Gading dan MoI. Tidak jauh dari Gading Nias Residence ada sekolah St. Yakobus, JAC dan SIS. Beberapa meter dari Gading Nias Residence sedang dibangun MRT. 

Sementara di dalam lingkungan Gading Nias Residence banyak terdapat berbagai fasilitis yang menunjang kehidupan penghuni Gading Nias Residence. Fasilitas tersebut antara lain, masjid, taman, playgroud, parkir, lapangan basket, aula, pasar basah kecil, ATM Center, foodcourt, kolam renang (Tower Emerald dan Grand Emerald) dan berbagai fasilitas penunjang lainnya. Di lantai dasar Gading Nias Residence, terdapat banyak kios dan berbagai macam usaha dan jasa. Usaha dan jasa  antara lain, dokter umum, dokter gigi, apotek, salon, barbershop, agen property, mini market, toko alat tulis & photocopy, toko roti, toko sayur, optik, tempat pijat, gereja, PAUD, service AC, konter handphone dan laundry.

Kolam Renang Di Tower Emerald 

Taman di Chrysant

Aula Terbuka Tower Chrysant

Taman Kecil di Tower Dahlia

Foodcourt di Tower Emerald

Foodcourt di Tower Emerald


Taman Kecil di Jalan Antara Tower Emerald dan Tower Dahlia

Selain itu, di event tertentu di Gading Nias Residence sering diadakan berbagai kegiatan. Saat hari Haya Kurban biasanya masjid di apartemen mengadakan pemotongan hewan kurban. Di Hari Kartini dan Hari Kemerdekaan Indonesia ada berbagai macam lomba dan bazzar murah. Hari Natal juga ada acara yang diadakan oleh pengelola. Pada hari sabtu dan minggu ada senam untuk penghuni Gading Nias Residence. Buat pecinta catur dan tenis meja bisa bergabung dengan kelompok olahraga ini di Gading Nias Residence.

Mengenai keamanan dan kenyamanan Gading Nias Residence bisa dibilang lumayan memuaskan karena Gading Nias Residence dikelola dengan baik oleh Inner City Management. Disetiap apartemen dijaga oleh satpam yang setiap saat siap untuk dimintai pertolongan saat terjadi gangguan keamanan. Costumer service- nya pun sangat membantu penghuni apartemen dalam segala urusan administrasi. Selain itu, kebersihan di lingkunang Gading Nias Residence terjaga dengan baik. Disetiap lantai apartemen terdapat ruangan khusus untuk pembuangan sampah yang setiap hari dibersihkan oleh petugas kebersihan. Fasilitas umum lainnya di Gading Nias Residence pun dirawat dengan baik.  


Salah Satu Lorong di Lantai Dasar Tower Dahlia

Tempat Parkir Di Tower Dahlia

Parkir Mobil di Tower Emerald

Selain kelebihan yang saya sebutkan, apartemen ini juga memiliki kekurangan. Gading Nias Residence ini setiap tahunnya semakin padat mungkin dikarenakan harga jual dan sewanya yang murah. Dengan padatnya penghuni, lahan untuk parkir mobil dan motor tidak bisa menampung seluruhnya dan sering macet di dalam kompleks Gading Nias Residence dan di depan jalan raya. Hampir setiap hari di jam anak berangkat sekolah, berangkat kerja dan pulang kerja, lift selalu ramai bahkan penuh. Hal yang sangat menjengkelkan sering terjadi, saat di lobby sedang ada antrian panjang akan naik lift, tiba-tiba saja ada orang yang tidak tahu malu menyerobot antrian. Hal yang menyebalkan lainnya, adalah perilaku buruk penghuni apartemen yang suka membuang sampah sembarangan padahal disetiap lantai sudah disediakan ruangan khusus sampah dan letaknya dekat dari unit manapun.

Demikianlah sedikit gambaran tentang Gading Nias Residence. Semoga bisa membantu siapa saja yang ingin tinggal di lokasi ini. Menurut saya, Gading Nias Residence adalah tempat yang nyaman sebagai hunian, bagi yang ingin menghemat pengeluaran di Jakarta yang semakin hari semakin mahal. Lumayankan, dengan sewa di tempat ini, bisa menghemat dan menabung untuk beli rumah atau untuk keperluan lainnya.  


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Resensi Drama Korea Innocent Man (2012): Pengorbanan Dan Penghianatan Cinta

Hijo De La Luna “Putra Rembulan”